Jakarta – Debat cawapres pertama telah selesai diselenggarakan. Salah satu hal yang membuat menarik adalah penampilan cawapres nomot urut 02, yaitu Gibran Rakabuming Raka. Penampilan yang ditunjukan sangat-sangat diluar ekspetasi masyarakat Indonesia.
Hal yang sangat ramai dibicarakan saat ini adalah perlawanan yang diberikan Gibran kepada para cawapres lainnya. Dengan menyinggung soal regulasi carbon capture storage kepada cawapres nomor urut 03, Mahfud Md.
“Ini karena Prof Mahfud adalah ahli hukum saya ingin bertanya bagaimana regulasi untuk carbon capture and storage?" kata Gibran dalam arena Debat Cawapres di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/2023).
Tidak hanya Mahfud Md, Cak Imin juga mendapatkan serangan dari Gibran. Momen itu mengundang perhatian dalam debat yang digelar di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (22/12) malam tadi. Gibran awalnya bertanya ke Cak Imin untuk menaikkan peringkat Indonesia di SGIE.
“Terus terang SGIE saya nggak paham, SGIE itu apa?" tanya Cak Imin menanggapi pertanyaan Gibran, Jumat (22/12/2023).
Cak Imin mengatakan tidak pernah mendengar istilah itu. Cak Imin baru memberikan penjelasan setelah Gibran memberikan gambaran terkait singkatan dari SGIE tersebut.
Serangan-serangan itu membuat 'goyah' Mahfud dan Imin. Bahkan, Cak Imin jujur mengakui tak tahu apa yang dimaksud Gibran. Sementara Mahfud menjelaskan secara umum yang justru nilai Gibran tak menjawab pertanyaanya.
Para pengamat mengatakan bahwa penampilan Gibran layak diacungi jempol. Strategi serupa juga pernah digunakan sang ayah “Jokowi” dalam debat capres terdahulu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar