Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Kamis, 28 Desember 2023

Aesthetic! JPOS Pinisi Jadi Spot Foto Pengunjung Car Free Day

JPOS Kapal Pinisi Sudirman Jakarta 

Jakarta - Jembatan Penyeberangan Orang dan Sepeda (JPOS) Pinisi yang terletak di Jalan Sudirman Jakarta, kini menjadi incaran pengunjung Car Free Day untuk berfoto ria. Desain yang menyerupai kapal Pinisi asal Sulawesi ini memberikan kesan unik dan aesthetic di mata pengunjung.

JPOS Penisi Sudirman mengusung konsep modern, dilengkapi dengan anjungan yang menyerupai kapal pinisi dan kombinasi warna dan paduan kayu - kayu yang memberikan kesan aesthetic terlebih jika dilihat dari malam hari. 

Jika dilihat dari atas JPOS ini  memiliki bentuk seperti huruf "k". Desain ini cukup unik karena memiliki jalur lurus dan melengkung untuk para pejalan kaki dan pesepeda. 

Tini Suwartini, warga Lenteng Agung mengaku, tertarik untuk mengunjungi JPOS Pinisi ini karena jika dilihat dari media sosial terlihat unik. Rasa penasaran akhirnya mendorong dirinya untuk datang ke JPOS ini. 

"Bagus desainnya, walaupun dilihat sederhana tapi kalau di foto cantik, " ujar Tini, di JPOS Pinisi  Sudirman, pada Minggu (24/12/2023).

Selain itu dirinya juga menambahkan, fasilitas yang tersedia sangat membantu dirinya yang lansia untuk mengeksplor JPOS Pinisi. 

"Ditambah fasilitas lift sangat memudahkan saya untuk naik turun jadi gak perlu lewat tangga," ungkapnya. 

Hal senada juga disampaikan oleh Sori Yahman, warga Lenteng Agung. Dirinya tertarik untuk berkunjung ke JPOS karena ramai di media massa dan kebetulan memiliki waktu senggang untuk berkunjung.
 
"Awal tahu itu karena ramai di berita dan kebetulan ada waktu senggang jadi tertarik keliling Jakarta sekaligus berkunjung ke JPOS ini" ucap Sori. 

Sori juga menambahkan, desain yang berbeda - beda pada setiap shelter Transjakarta memberikan kesan unik untuk dilihat. 

"Karena sekarang setiap shelter beda - beda gak cuman satu model jadi terkesan unik kalau dilihat," tambahnya. 

Dilihat dari pembangunan yang sudah ada, sori juga menyampaikan harapan agar pembangunan terus berkesinambungan sehingga menjadi lebih baik lagi kedepannya.

"Dari pembangunan yang sudah selesai harus ada kesinambungan, yang bagus harus diterusin dan kalau yang kurang mesti ditambah," tandas Sori.  


Reporter: Khalda Livia Zahrah
Redaktur: Khalda Livia Zahrah 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar