Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Sabtu, 07 Januari 2023

LONJAKAN BANYAKNYA PENUMPANG SETELAH TAHUN BARU PADA TERMINAL KAMPUNG RAMBUTAN

Source: Reporter/Hafizh Farhan Abdurrahman

 JAKARTA – Terminal Kampung Rambutan terlihat ramai setelah tahun baru selesai, pasal nya banyak sekali masyarakat dari luar Jakarta yang menghampiri keluarga nya untuk melakukan tahun baru bersama.

Total Terminal Kampung Rambutan memberangkatkan 141 bus dengan 1.531 yang tersebar untuk ke berbagai kota di pulau Jawa dan hanya kedatangan 48 bus dengan 573 penumpang.

“Banyaknya penumpang sudah membeli tiket untuk pulang ke kampung halamannya setelah menghampiri rekan dan keluargnya yang berada di Jakarta,” ujar Yulza Romadhoni Kepala Terminal Kampung Rambutan.

Yulza mengatakan bahwa dibandingkan hari biasa, jumlah penumpang dan bus saat libur tahun baru mengalami peningkatan sebesar 150 persen.

“Mungkin banyaknya penumpang bisa dipengaruhi karena pemerintah sudah melonggarkan aturan kepada masyarakat setelah pandemi Covid-19 kemarin,” ujarnya.

Calon penumpang yang berdatangan ke Jakarta hanya bertinggal seminggu dan bahkan kurang, karena libur Natal dan Tahun Baru hanya sedikit.

“Yang penting saya bisa bertemu rekan dan keluarga saya yang berada di Jakarta, saya rindu karena momen seperti ini sudah lama tidak saya rasakan,” ujar Ridwan penumpang dari daerah Semarang.

Reporter: Hafizh Farhan Abdurrahman

Redaktur: Ahmad Zikril Hakim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar