Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Sabtu, 20 Juni 2020

Bukan Hanya Indonesia, Singapura Juga Memasuki New Normal


Bukan Hanya Indonesia, Singapura Juga Memasuki New Normal

      Sabtu, 20 Juni 2020 18.58 WIB

Suasana di MRT Singapura pada fase pertama New Normal (9/6) – Kompas.com/Ericssen


JAKARTA– Singapura tengah mempersiapkan fase kedua New Normal, setelah cukup sukses mengendalikan jumlah penderita Covid-19 dengan stabil. Sebelum akhir Juni, fase kedua ini ditargetkan akan dimulai. 

Tercatat hanya 26 angka kasus kematian yang disebabkan oleh Covid-19 di Singapura (19/6). Lockdown persial atau circuit breaker yang diberlakukan oleh pemerintah setempat, berhasil membuat kurva kian melandai dan mulai stabil. Sehingga new normal telah mulai diberlakukan sejak 1 Juni kemarin, dan akan masuk ke tahap dua.

Seperti yang diwartakan pada Kompas.com, bahwa Menteri Kesehatan Gan Kim Yong menyampaikan angka kasus Covid-19 di Singapura sudah stabil, pada konferensi pers virtual Senin sore (15/6/20).

“Angka infeksi komunal tetap stabil sejak fase 1 dimulai pada 2 Juni di mana semakin banyak warga yang kembali bekerja di kantor. Jumlah kasus virus corona di asrama pekerja asing juga menurun. Selain itu tidak ada klaster besar yang muncul,” ucap Gan.

Namun, pada tahap kedua ini belum semua tempat umum dibuka. Seperti tempat ibadah, museum, perpustakaan, kelab malam, bioskop, dan teater. Sementara taman, tempat bermain anak-anak, dan pantai akan dibuka.

Singapura termasuk Negara  dengan penanganan pasien Covid-19 yang cukup baik, pasalnya angka kematian dinegara singa tersebut hanya sekitar 0.06 persen. Meskipun jumlah kasus positifnya mencapai 41.615.

 

Reporter : Munzi Aulia Rahmah

Redaktur : Handika Maulana Iqbal

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar