Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Senin, 21 Mei 2018

Polsek Pasar Minggu Perketat Keamanan dari Teroris

Senin, 21 Mei 2018 20:04 WIB

    Suasana Polsek Pasar Minggu                                                                                                                Foto : Sarah Ferdiba
    Jakarta, Senin (21/5)


CYBER UNAS, JAKARTA – Dampak teror bom di beberapa wilayah di Indonesia membuat Polsek Pasar Minggu memperketat keamaan. Dua hari setelah kejadian bom di Surabaya, Polsek Pasar Minggu mulai memasang portal pada pintu keluar-masuk.

Penutupan ini dilakukan demi sterilisasi area Polsek. Selain itu, setiap tamu yang datang hanya boleh memarkirkan kendaraannya di luar area Polsek dan saat masuk ke dalam kantor harus melalui pemeriksaan.

"Sudah sejak dua hari setelah bom di Surabaya, Polsek Pasar Minggu melakukan sterilisasi seperti ini," ujar Dadang selaku tukang parkir Polsek (21/5).

Penjagaan juga dilakukan dengan menempatkan 2 polisi bersenjata pada sisi kanan dan kiri pintu masuk. "Semua tamu yang mau masuk diperiksa dulu, dari mulai pakaian sampai isi tas yang dibawa," lanjut Dadang.

Selain memperketat keamanan, Polsek Pasar Minggu juga menunjukkan rasa duka cita atas gugurnya 6 anggota Polri dalam aksi terorisme pada 13 Mei lalu dengan memasang spanduk bertuliskan "Turut Berduka Cita Atas Gugurnya 6 Anggota Polri Dalam Aksi terorisme" disertai ke-6 foto anggota Polri yang gugur.

Penulis : Sarah Ferdiba
Editor : Venny Virgiana


Tidak ada komentar:

Posting Komentar