Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Selasa, 22 Mei 2018

Gerai Samsat di Kecamatan Pasar Minggu Memberikan Dampak Positif


Selasa, 22 Mei 2018


Keadaan Samsat di Kecamatan Pasar Minggu
JAKARTA – Keberadaan Samsat di Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan memudahkan warga dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan jadi, tidak perlu jauh-jauh pergi ke Kantor Samsat Jaksel. Tujuan adanya pelayanan terpadu gerai Samsat Pasar Minggu tidak hanya melayani pembayaran pajak melainkan melayani pengesahan STNK dan BPKB.

Mariam merupakan warga Pasar Minggu yang merasa ikut senang dengan adanya pelayanan Samsat di Kecamatan Pasar Minggu karena memudahkannya dalam pembayaran pajak kendaraan bermotor yang tidak bisa dijangkau saat hari kerja.

“Gerai Samsat yang berada di Kecamatan sangatlah efektif karena dekat dengan tempat tinggal saya dan saya pun tidak membuang-buang waktu untuk pergi mengurus pembayaran pajak ke kantor Samsat Jaksel,” ujar Mariam.

Gerai Samsat di kantor Kecamatan Pasar Minggu merupakan hasil kerjasama dengan Pemprov DKI yang dapat memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyakat. Proses pembayaran pajak pun memerlukan berkas yang harus dibawa seperti berkas asli dan BPKB, STNK serta foto copy sebagai tanda untuk mendaftar lalu diverivikasi.

Jurnalis : Siti Aisah
Editor : Zuliandiko Bachmid

Tidak ada komentar:

Posting Komentar