Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Selasa, 06 Juli 2021

Respon Slank, Terkait Abdee Negara Menjadi Komisaris Telkom

(dok.google)

Depok – Band Slank diambil dari kata Slengean dan memiliki fans bernama Slankers, yang resmi berdiri sejak tahun 1983 itu. Slank mencapai kepolulerannya pada tahun 90an, dengan ciri khas lagu mellow dan mengkritik pemerintah dengan aransemen yang lebih rock itu sangat di sukai banyak pemuda pada masa itu, bahkan hingga saat ini band Slank masih sangat populer di kalangan muda atau pun tua.

Terdengar kabar pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Abdi Negara Nurdin atau Abdee Negara Slank, salah satu personil Slank, resmi diangkat menjadi Komisaris Independet PT. Telkom Indonesia yang di lakukan pada hari Jumat (28/05/2021).

Dalam unggahan akun instagram resmi Slank berkata “Selamat untuk Abdee Negara Sebagai Komisaris Independen PT. Telkom Indonesia, semoga amanah dan bisa membawa perubahan yang lebih baik” Sabtu(29/05/2021).

Abdee memegang jabatan komisaris independen bersama Wawan Irawan dan Bono Daru Adji, dan komisari utama adalah Bambang Bodjonegoro. Arya Sinulingga selaku Staf Khusus Menteri BUMN menuturkan alasan Erick memilih Abdee Negara menjadi komisaris karena dipercaya mampu meningkatkan kualitas konten yang diproduksi Telkom yang akan dijual ke masyarakat Dilansir dari Kompas.com

Hadirnya Abdee dalam jajaran Komisaris Telkom diharapkan dapat bersinergi memproduksi konten-konten kreatif dalam era digital.

Reporter : Mochamad Faisal Zidane
Redaktur : Muhammad Rama Ardiansyah 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar