Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Sabtu, 24 Juli 2021

 

China Dilanda Hujan Lebat, Sebabkan Banjir Dahsyat


 




Hujan deras telah melanda China selama beberapa hari ini, telah menyebabkan banjir di Provinsi Henan, tepatnya di Ibukota Zhengzou. Wilayah ini merupakan wilayah terdampak banjir paling parah.

 

Bencana banjir besar ini, menjadi fokus utam berita Internasional, karena ini merupakan banjir terbesar di China. Banjir akibat hujan lebat ini merupakan banjir terlebat dalam 1.000 tahun. Hingga kemari ketinggian air disana belum surut juga.

 

Media resmi China sendiri masih befokus pada upaya penyelamatan dan kisah penyelamatan yang menarik. Namun, banyak orang juga yang bertanya perihal Tindakan apa yang telah dilakukan pemerintah China dalam menangani hal ini.

 

Dilansir dari CNN world dampak dari hujan deras serta bajir besar yang melanda China ini telah berdampak kepada sektor ekonomi. Kerusakan ekonomi yang di perkirakan mencapai 1.22 miliyar Yuan atau sekitar 190 juta dollar Amerika.


Reporter : Vira Rahmita 

Redaktur : Hermawan Saputra

Tidak ada komentar:

Posting Komentar