Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Jumat, 16 Juli 2021

Macaroni Schotel Smoke Beef Hampir Digemari Setiap Orang

Macaroni Schotel Smoke Beef Hampir Digemari Setiap Orang





DEPOK (15/7)    Macaroni schotel adalah salah satu olahan populer di Indonesia yang dibuat dari pasta jenis macaroni. Selain lezat dan digemari semua orang, macaroni schotel juga bisa dimasak dalam porsi mulai dari ukuran kecil, sedang dan besar. Masakan pasta khas Italia ini juga dilengkapi dengan susu, keju hingga smoked beef. Tak heran kalau makan hanya beberapa suap saja langsung mengenyangkan perut.

Cara menyajikan menu pasta macaroni schotel untuk Anda yang ingin mencoba di rumah sebagai menu cemilan.

 

Bahan-bahan :

·       - 500 gram makaroni

·       -  3 sdm mentega

·       - 3 sdm terigu

·       - 600 ml susu cair

·       ½ butir bawang bombay

·       1 pak smoked beef, potok kotak-kota kecil atau sesuai selera

·       200 gram keju cheddar

·       100 gram mozzarella

·       3 butir telur ayam

·       Parsley, cincang halus

·       Saus tomat

·       Biji pala

·       2 sdt garam dan gula

·       1 sdt lada hitam

·       1 sdt minyak

·   

Tahapan :

·       Potong bawang bombay, parsley, dan smoked beef

·     Masukkan sedikit minyak dan tumis bawang bombay bersama smoked beef dalam panci. Tambahkan mentega, terigu dan susu cair. Tunggu hingga mendidih dan kental.

·      Tambahkan keju parut, garam, lada, gula, dan biji pala.

·       Kemudian tambahkan parsley cincang dan matikan kompor. Biarkan dingin.

·      Lalu masukkan macaroni dan telur, aduk hingga merata. Pindahkan ke kaserol, lalu berikan saus toma, dan taburkan keju parut.

·     Kukus selama 30 menit, sedangkan yang mempunya oven panggang sekitar 20-30 menit dengan suhu 180 derajat sampai kecokelatan.

·      Sajikan selagi hangat sesuai dengan ukuran mangkuk Anda.

 

Mudah banget kan cara membuat macaroni schotel. Yuk coba di rumah!

 

Reporter : Cut Livia Fionita

Redaktur : Abdillah Putra P.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar