(Source: Febrian)
Jakarta - Persatuan Pensiunan
Pegawai Sekjen (P3S) DPR RI
menggelar acara pasar murah dan bazar. Acara tersebut diadakan dalam rangka sillaturahmi
para pensiun dan para sekjen DPR RI serta menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan. Berbagai macam
kebutuhan fashion dan kuliner tersaji di Plaza
Nusantara II DPR RI.
Sekitar
120 peserta yang terdiri dari bulog maupun UKM menggelar barang dagangannya
disini. Bahkan ada beberapa anggota DPR RI yang juga membuka stand disini.
“Pesertanya itu sekitar 120 dari berbagai lapisan pasar-pasar masyarakat yang
terdiri dari BULOG maupun UKM, dan ada juga anggota DPR yang membuka stand
disini,”ujar Endang Paryono selaku wakil ketua pelaksana bazar murah di Plaza
Nusantara II DPR RI, Jumat (5/5/2017). Endang (63) menyebutkan acara ini
sekaligus memperingati HUT P3S yang ke-48.
Salah
satu peserta pedagang bazar mengaku sudah kelima kalinya mengikuti acara ini.
“ya sudah lima kali saya ikut acara ini,”kata Septi yang sedang merapihkan
barang daganganya. Septi (23) sudah berjualan parfum dan sepatu sejak tahun
2005. Menurut Septi, Acara ini cukup unik, karena para wirausahan muda dan yang
tua berkumpul semua menjual barang dagangannya.
Acara
ini berlangsung sejak 3 Mei
2017 pukul 08.00-16.00 WIB .
Hadir juga Irtama Sekjen DPR RI Setyanta Nugraha dan para pengurus P3S di hari
pertama pembukaan bazar dan pasar murah. Terlihat para pengunjung yang sedang
tawar-menawar membeli barangnya. Mereka sangat antusias membeli barang
yang mereka suka, di
tambah dengan alunan musik dangdut yang meramaikan acara tersebut. (Febrian Ramadhan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar