Seorang pria berusia 60 tahun dan anjingnya berhasil diselamatkan dari atap kendaraannya yang terjebak air banjir di wilayah Victoria. Kejadian dramatis ini terjadi di tengah cuaca buruk yang melibatkan hujan deras dan banjir yang parah.
Sebagaimana yang diberitakan ABC News pada Rabu (3/1/2024), pria yang mengendarai kendaraan tersebut memilih untuk melewati air banjir yang mengalir sangat deras sedalam 3-4 kaki. Masyarakat pun mencoba membantu mengeluarkannya sebelum mobil tersebut tersapu air.
Kemudian pihak berwenang, Sersan Huisman datang dan setelah menilai situasi dia melapor ke kantor polisi untuk mengambil radio dan kembali ke lokasi untuk membantu masyarakat yang mencoba menyelamatkan pria tersebut.
"Anggota masyarakat membantu mengeluarkannya dengan bantuan SES, mereka melemparkan tali kepadanya lalu mengarungi air banjir dan menyeretnya ke daratan kering,” kata Sersan Huisman, dikutip dari laman ABC News.
Pada awal tahun 2024, telah diperkirakan akan terjadi hujan deras dan hujan es bagi jutaan warga Australia. Masyarakat telah diperingatkan tentang kemungkinan terjadi banjir bandang.
Adapun peringatan badai petir hebat dikeluarkan oleh Biro Meteorologi pada rabu, pukul 15.00 kepada wilayah Victoria untuk bersiap menghadapi cuaca yang lebih buruk.
Peringatan ini merupakan lanjutan dari cuaca buruk yang terjadi pada hari Selasa, yang menyebabkan sebagian besar wilayah Victoria dilanda hujan deras, angin kencang, hujan es, dan pemadaman listrik yang terjadi pada sekitar 28.000 rumah kehilangan aliran listrik. Reporter : Salsabila Salwa Redaktur : Meuthia Hamidah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar