Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Jumat, 05 Januari 2024

China Berhasil Luncurkan Kendaraan Listrik Pertama Dengan Baterai Sodium-Ion

Mobil Listrik Yiwei E1-X (Foto: Techspot)

Beijing – China merupakan negara dengan industri otomotif yang sangat maju. Seperti salah satunya perusahaan otomotif yaitu JAC Motors memperkenalkan mobil listrik bertenaga baterai natrium ion pada mobil merek Yiwei E1-X  pada awal tahun 2024.
 
Mobil ini diperkirakan akan lebih murah dibandingkan dengan mobil yang menggunakan baterai LFP (lithium ferro-phosphate) serta bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kendaraan listrik bagi pemula dikarenakan harga yang ditawarkan sangat terjangkau. 

Meskipun ditawarkan dengan harga yang terjangkau, namun kemampuannya tidak dapat diragukan lagi terlebih pada musim dingin. Selain itu juga mobil ini memiliki kelemahannya yaitu kepadatan energi yang lebih rendah dibandingkan dengan opsi yang lain.

Pimpinan Yiwei, Xia Shunli mengungkapkan dirinya percaya bahwa baterai sodium-ion merupakan katalis yang akan mengarah pada adopsi kendaraan listrik secara umum.

"Baterai sodium-ion akan menjadi jenis baterai yang penting, melengkapi baterai LFP, dan solusi berbiaya rendah yang mendorong mempopulerkan kendaraan listrik,” ujar Xia Shunli, pimpinan Yiwei, dikutip SINDOnews dari laman techspot, Jumat (29/12/2023).

Mobil ini akan diberi nama Yiwei E1X, dengan memiliki baterai 25 kWh dapat mengisi daya mulai dari 10 sampai 80 persen dalam waktu 20 menit dengan 252 km daya jangkaunya. 




Reporter: Dinda Ayu Palupi 
Redaktur: Khalda Livia Zahrah 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar