Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Sabtu, 04 Juli 2020

Lakukan Hal ini Untuk Cegah Karatan pada Mobil


Yuk, Lakukan Hal ini Untuk Cegah Karatan pada Mobil
Illustrasi karat yang ada pada mobil (Foto: Cintamobil.com)

TANGERANG SELATAN – Mempunyai kendaraan pribadi, terutama mobil, tidak lepas dari tanggung jawab dalam merawatnya. Mulai dari merawat bagian dalam mobil seperti mesin, sampai karpet alas di dalam mobil, hingga body mobil, menjadi pekerjaan lain yang perlu diperhatikan pemilik kendaraan. Masalah dari badan mobil yang sering ditemui oleh pemilik mobil adalah munculnya karat, pada bagian-bagian tertentu.

Karatan dan keropos, dapat terjadi karena lamanya suatu kendaraan yang bila kurang terawat atau sudah tidak terpakai lagi. Tentu saja mobil yang tidak terawat bila dibiarkan begitu saja akan meninggalkan bekas karatan serta keropos bagian badannya, berbeda dengan mobil yang selalu dirawat sehingga menjadi mobil berkualitas dan juga enak untuk dipandang.

Dilansir dari laman GridOto.com, terdapat beberapa cara agar mobil tercegah dari karatan. Pemilik kendaraan hendaknya tidak mencuci mobil sembarangan, karena harus menggunakan shampoo khusus untuk mobil. Selain itu, hindari mencuci mobil dengan air yang memiliki kadar garam tinggi.
“Sebaiknya jangan mencuci mobil di malam hari, karena udara yang lembab akan mempertahankan mobil dalam kondisi lembab,” papar Rudi, kepala Workshop Auto2000 Krida di Cilandak, Jakarta Selatan

“Kedua, jaga kebersihan kabin, terlebih jika ada kotoran atau lumpur yang berada di karpet mobil, karena dapat menyebabkan karat. Dan ketiga, menjaga permukaan cat pada bodi mobil juga sangat diperlukan,” lanjutnya menerangkan

Cat mobil mempunyai fungsi yaitu sebagai pertahanan pada badan mobil, terutama dari partikel atau kotoran yang nantinya bisa menyebabkan korosi. “Pastikan badan mobil tidak ada goresan dalam atau pengelupasan cat, karena kondisi seperti itu sangat rentan menyebabkan karat,” tambahnya Rudi

Terakhir, sebaiknya saat parkir mobil cari tempat yang teduh, dengan sirkulasi udara yang baik. Jangan sering memarkir mobil di tempat yang lembab, atau sirkulasi udara yang buruk.
“Sebaiknya parkir kendaraan di tempat yang teduh, dan pastikan kendaraan dalam keadaan bersih dan kering,” kata Rudi lagi.



Reporter dan Redaktur : Fiolita Dwina A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar