Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Sabtu, 04 Juli 2020

5 Tips Menjaga Stamina Tubuh Saat New Normal

5 Tips Menjaga Stamina Tubuh Saat New Normal 

Ilustrasi Virus Corona (Sumber foto : Suara.com)

 JAKARTA - Masyarakat sadar untuk ekstra menjaga kebersihan dan kesehatan. Menjaga stamina tubuh adalah yang terpenting selama pandemi. Penerapan fase New Normal akan melahirkan kebiasaan baru atau new habit. Kebiasaan baru itu seperti memakai masker, cuci tangan pakai sabun hingga menghindari kerumuman dan menjaga jarak. Mengingat begitu banyak proses yang kita hadapi selama era New Normal ini, maka penting sekali untuk menjaga energi dan stamina selama beraktivitas.

1.   1. Olahraga

Melakukan aktivitas fisik ini diyakni mampu meningkatkan sistem imun tubuh agar tidak mudah diserang penyakit. daya tahan tubuh yang kuat menjadi salah satu benteng menghadapi virus corona COVID-19. Olahraga teratur menjadi cara untuk menjaga kesehatan, kebugaran, dan daya tahan tubuh.

2. Rileks dan jangan stress

Stres justru bisa menurunkan daya tahan tubuh seseorang. Meskipun bekerja di rumah, sebaiknya kita tidak melupakan istirahat. Bekerja terlalu keras hanya akan membuat pikiran menjadi stres. Ketika stres tiba, daya tahan tubuh pun menurun, dan virus mudah menyerang tubuh. Cobalah untuk tetap happy di tengah situasi pandemi ini.

3. Konsumsi Asupan Sehat untuk Tubuh

Konsumsi makanan bergizi akan berdampak baik pada tingkat energi dan produktivitas. Misalnya, lebih memilih makanan rumah dibanding makanan cepat saji yang dibeli di luar. Kemudian, memilih minuman yang double benefit karena kandungan rempah-rempahnya, misalnya Torabika Jahe Susu  yang mengandung Jahe Merah asli. Seperti yang kita tahu, jahe merah mengandung curcumin yang berguna untuk antivirus corona. Selain itu, mengonsumsi Kopi juga dapat meningkatkan produktivitas kegiatan sehari hari.

4. Gunakan masker yang tepat

Selama pandemi Covid-19 masih berlangsung, kita dianjurkan untuk mengenakan masker. Jenis masker sangat banyak, tak hanya untuk menangkal polusi tapi juga menekan penyebaran virus. Secara umum ada 3 jenis masker yang dapat digunakan masyarakat sebagai alat pelindung diri. Masker kain, masker bedah, dan masker N95.

Untuk aktivitas sehari-hari, Anda dapat menggunakan masker kain yang memiliki tiga lapisan, kain yang disarankan misalnya katun quilting. Jangan gunakan masker yang terlihat rusak, kendur, dan juga yang membuat Anda kesulitan bernapas. Jika merasa pengap, turunkan sejenak masker Anda untuk menghirup udara secara langsung. Pastikan lingkungan aman, jauh dari kerumunan, dan menjaga jarak dengan orang lain. Ingatlah juga bahwa pembatasan fisik dan mencuci tangan merupakan hal paling penting harus kita terapkan, demi mencegah penularan virus.  

5. Selalu sedia air minum

Selama new normal ini pastikan untuk membawa air minum yang bisa disimpan dalam tas. Sehingga ketika Anda merasa haus dan lelah, bisa dengan mudah menjangkaunya tanpa harus beli. Dengan begitu, Anda menghindari kontak dengan lebih banyak orang sehingga lebih aman dari kemungkinan penularan virus. Selain air putih biasa, akan lebih baik lagi jika membawa infused water sebagai sarana detoks dan memperlancar metabolisme tubuh.

Redaktur: Ahmad Jiddan Putra Wijanarko
Reporter: Hendy Setiawan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar