JAKARTA – Komunitas Mio Soul Indonesia (K.M.S.I) biasa disebut juga BROTHER SOUL, Berdiri pada tanggal 06 Desember 2013. Komunitas ini mempunyai semboyan "Hujan Bukan Halangan Becek Bukan Rintangan" Itu semua kita lakukan demi membangun rasa kebersamaan, persahabatan dan persaudaraan yang sangat menjunjung tinggi arti solidaritas.
Salah satu anggota Komunitas Mio Soul Indonesia (K.M.S.I) yang bernama Reza Prasetya (21) atau biasa di panggil “Akoy” menjelaskan visi dari Komunitas Mio Soul Indonesia (K.M.S.I) adalah untuk membentuk kekeluargaan karena komunitas itu adalah keluarga. Sedangkan misinya adalah untuk membentuk solidaritas yang tinggi karna solidaritas itu penting untuk sesama dan untuk persyaratan masuk K.M.S.I itu engga neko-neko yang penting motornya MIO SOUL, tidak mesti memakai ring 17 dan segala macem, masalah modif itu bebas sesuai kemauan diri sendiri dan pastinya orangnya harus solid dan bisa menghargai satu sama lain K.M.S.I cinta damai dan komunitas yang positif.
Akoy menambahkan bahwa Komunitas Mio Soul Indonesia (K.M.S.I) sendiri telah mempunyai banyak chapter-chapter baik di jabodetabek maupun diluar jabodetabek, dimana setiap chapter telah mempunyai agenda pertemuan yang telah ditetapkan. “Seperti chapter selatan yang selalu mengadakan pertemuan kopi darat atau biasa disebut “Kopdar” setiap malam minggu dimulai pada pukul 21.00 WIB yang bertempat di kawasan Fatmawati,” Kata Akoy (5/6/2018).
Tidak hanya melakukan pertemuan kopdar untuk membahas soal motor saja, tetapi Komunitas Mio Soul Indonesia (K.M.S.I) juga mengadakan kegiatan-kegiatan lainnya seperti olahraga futsal dan lain sebagainya. “Selama bulan Ramadhan, Komunitas Mio Soul Indonesia (K.M.S.I) juga melakukan acara-acara bakti sosial yang bertujuan supaya dapat membantu meringankan saudara-saudara kita yang sedang mengalami kesusahan,” ucap Akoy.
Jurnalis : Eka Kurniansyah
Editor : Fajarudin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar