Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Rabu, 06 Juni 2018

Aktivitas Ramadhan di Masjid Kubah Emas

Rabu, 6 Juni 2018


Banyaknya aktivitas Ramadhan yang digelar di berbagai Masjid, tak terkecuali Masjid Dian Al Mahri atau yang dikenal dengan nama Masjid Kubah Emas. Seperti siang ini, Selasa (5/6/2018), beberapa jamaah terlihat beraktivitas di masjid yang terletak di Depok,  Jawa Barat. Ada yang shalat, mengaji, dan ada juga yang beristirahat sejenak.

Saat ngabuburit biasanya pengunjung menikmati keindahan di sekitar Masjid Kubah Emas dengan cara berfoto atau sekedar jalan-jalan. "Warga yang datang biasanya tidak hanya seputar wilayah Depok saja, tetapi ada juga rombongan dari luar kota. Tahun-tahun yang sudah biasanya 1-2 bus," kata Sugeng(40) salah seorang pengurus masjid.

Jelang berbuka nanti, jamaah baru akan ramai untuk melaksanakan berbuka puasa dan tarawih.

Untuk berbuka puasa, di Masjid ini menyediakan kurma, teh manis, kolak, serta cemilan lain seperti gorengan. Ada ratusan orang yang biasanya berbuka puasa di masjid ini, sedangkan untuk tarawih setiap malam dibacakan ayat suci Alquran 1 juz, jadi selesai ramadhan bisa khatam.

Setiap harinya bisa sekitar 1.000-an jamaah salat tarawih di masjid yang juga menjadi lokasi wisata religi ini. "Senin sampai Jumat stabil jumlah jamaah. Sabtu-Minggu itu ada peningkatan. Soalnya di sekitar sini sudah banyak masjid. Warga luar kota yang ingin wisata saja kebanyakan yang datang," ujarnya.

Di masjid kubah emas juga sebenarnya jamaah sudah dilarang tidur di karpet karena dikhawatirkan bisa mengotori masjid. Tetapi tetap saja ada jamaah yang bandel, curi-curi tempat untuk tidur.

Jurnalis : Malahayati
Editor : Zuliandiko Bachmid

Tidak ada komentar:

Posting Komentar