Berita Terkini

Korea Selatan Laksanakan Hari Berkabung Nasional Usai Tragedi Kecelakaan Pesawat Jeju Air

  Sumber foto: KBS Word Pemerintah Korea Selatan telah mengumumkan pemberlakuan hari berkabung nasional sebagai bentuk penghormatan terhadap...

Senin, 09 Desember 2024

HIMAKOM UNAS Rayakan Ulang Tahun ke-20 Tanpa Tema Khusus

 

Sumber : Instagram @himakom_unas

Jakarta, 5 Desember 2024 – Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HIMAKOM) Universitas Nasional (UNAS) merayakan ulang tahun ke-20 pada bulan November 2024. Meskipun perayaan kali ini tidak mengusung tema atau konsep khusus, organisasi ini tetap menunjukkan komitmennya untuk terus berkontribusi bagi mahasiswa dan kampus.

Dalam wawancara dengan Vasinka Indira, Bendahara Umum HIMAKOM, ia menjelaskan bahwa saat ini fokus utama mereka adalah pada pemilihan cakahim yang sedang berlangsung. "Karena masa jabatan kami telah berakhir pada bulan November lalu, kami tidak mempersiapkan perayaan besar untuk ulang tahun kali ini," ungkap Vasinka. Namun, ia menekankan bahwa HIMAKOM telah berhasil menyelenggarakan berbagai program besar selama satu tahun terakhir, termasuk Comcare dan Pekan Raya Komunikasi, yang menarik perhatian banyak mahasiswa baru.

Vasinka juga menyoroti peran penting HIMAKOM dalam menjembatani mahasiswa dengan pihak kampus. "Kami membantu mahasiswa yang mengalami kesulitan, seperti masalah pembayaran UKT dan masalah akademik dengan dosen," jelasnya. Dengan berbagai kegiatan yang melibatkan mahasiswa, HIMAKOM telah berhasil menciptakan lingkungan yang inklusif dan mendukung.

Sebagai anggota HIMAKOM yang telah menjabat selama dua periode, Vasinka berharap agar organisasi ini terus berkembang dan menjadi lebih solid. "Semoga di ulang tahun ke-20 ini, HIMAKOM bisa menjadi organisasi yang inovatif dan berdampak positif bagi seluruh anggota," harapnya. Ia juga menekankan pentingnya menjaga semangat kolaborasi dan kreativitas dalam setiap kegiatan.

Dengan pencapaian yang telah diraih dan harapan untuk masa depan, HIMAKOM berkomitmen untuk tetap menjadi wadah yang melahirkan pemimpin-pemimpin berkualitas serta memberikan manfaat bagi mahasiswa dan masyarakat luas.

Reporter : Rizky Maulana
Redaktur : Ade Apriliandhika


1 komentar: