Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Senin, 28 Juni 2021

Zona Merah Mengekang Aktifitas Warga Cibinong

 


Sejak pertengahan bulan Juni 2021, angka infeksi penyebaran virus Covid-19 kembali melonjak tinggi di beberapa daerah. Tak hanya DKI Jakarta sebagai Ibu Kota, daerah kecil terdekat Jakarta pun mengalami hal serupa.

Salah satunya Cibinong, Kabupaten Bogor. Daerah perbatasan DKI Jakarta dan Bogor ini juga menjadi kawasan zona merah Covid-19. Hal itu dapat di lihat juga dari berbagai aplikasi pendukung informasi seputar Covid-19, seperti aplikasi peduli lindungi.

Dari aplikasi tersebut terlihat hampir semua titik kelurahan di kecamatan Cibinong menjadi kawasan zona merah Covid-19. Beberapa di antaranya adalah Kelurahan Pabuaran, Kelurahan Harapan Jaya, Kelurahan Cilangkap, Kelurahan Cimpaeun, Kelurahan Ciri Mekar, Kelurahan Ciriung, Kelurahan Jati Mulya, Kelurahan Kalibaru, dan Kelurahan Pondok Pajeg.

Pada hari minggu (27/06/2021) tepatnya di Kelurahan Harapan Jaya, yang menjadi salah satu kawasan zona merah Covid-19 terkonfirmasi ada 8 orang terinfeksi. Dan di salah satu perumahan di Kelurahan Harapan Jaya, yaitu Perumahan Grande Kencana terkonfirmasi ada 5 warga yang terindikasi terpapar virus Covid-19.

Hal tersebut dinyatakan oleh salah satu ketua RT 03 di kelurahan Harapan jaya Perumahan Grande Kencana. “Daerah kita sudah terkena zona merah Covid-19 sejak minggu ini. Warga saya di Perumahan Grande Kencana ada total 5 orang yang terkena virus Covid-19,” ujar Aan, selaku ketua RT 03 Perumahan Grande Kencana Kelurahan Harapan Jaya.

“Oleh karena itu, dari kelurahan beberapa hari terakhir ini rutin melakukan penyemprogan disinfektan ke beberapa titik di kelurahan Harapan Jaya,” lanjut Aan.

Dengan meningkatnya kembali virus Covid-19, warga kembali merasakan kecemasan dan harus mengurung diri terlebih dahulu di dalam rumah untuk mencegah terpaparnya dari virus Covid-19. Kecemasan warga di tunjukkan oleh pernyataan salah satu warga di perumahan Grande kencana, Dian nina “Karena Covid lagi tinggi-tingginya, zona merah dimana-mana. Jadi saya sama keluarga diam dirumah saja seharian, karena takut juga,” ungkap Nina, warga setempat.

 

 

Reporter          : Ageng Prasetyo

Redaktor         : Mohammad Nizar


Tidak ada komentar:

Posting Komentar