Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Selasa, 29 Juni 2021

Warga Bekasi Gotong Royong Lawan Virus Covid-19

Bekasi - Warga Kecamatan Pondok Melati, Kelurahan Jati Murni, Kota Bekasi melakukan gotong royong mencegah dan melawan penyebaran Covid-19 hingga meringankan beban warga yang terdampak pandemi.

Ketua Rukun Warga 04, Dina Bachtiar menyampaikan, pihaknya melakukan gotong royong melawan corona bekerja sama dengan seluruh unsur lapisan masyarakat.

"Gotong royong bukan hanya untuk melawan corona, ini merupakan bentuk kerjasama dengan warga dalam menjaga lingkungan kita agar selalu bersih dan jauh dari berbagai macam penyakit ,” ujar Dina Bachtiar.

Upaya yang dilakukan, yakni mulai dari membersihkan lingkungan, penyemprotan disinfektan, sosialisasi 5 M dan membatu warga yang sedang melakukan isolasi mandiri dirumah masing-masing. Warga saling membantu memberikan bantuan makanan, vitamin atau suplemen, dan pada titik tertentu dimana banyak masyarakat keluar masuk linglungan disediakan fasilitas cuci tangan, juga di tempat peribadatan menerapkan selalu protokol kesehatan.

Dina Bachtiar juga mengatakan, kesadaran masyarakat terutama warga dalam memerangi covid-19 dapat membantu pemerintah dalam mengendalikan penyebaran covid-19, gotongroyong dan kesadaran warga menjadi ujung tombak untuk memerangi covid-19 yang semakin sulit untuk diredam penyebarannya. Ditambah lagi ketersediaan tempat tidur baik Rumah Sakit milik Pemerintah Kota Bekasi maupun Rumah Sakit Swasta di Kota Bekasi sudah menampakan pada Full kapasitas ataupun hanya beberapa RS yang tersedia karena melonjaknya kasus Covid-19 di Kota Bekasi.

“Gotongroyong dan kesadaran dari warga dapat membantu pemerintah. Sadar betul perjuangan para nakes untuk menyelamatkan nyawa. Kami selalu berikan sosialisasi bahwa untuk bebas dari Covid-19 kita harus bersama memeranginya,” kata Dina Bachtiar.

Pemerintah sangat menghimbau seluruh lapisan masyarakat untuk memperketat penerapan protokol kesehatan pada lingkungannya. (HA)


Redaktur: Christine Tesalonika

Reporter: Henry Aldiansyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar