Berita Terkini

Korea Selatan Laksanakan Hari Berkabung Nasional Usai Tragedi Kecelakaan Pesawat Jeju Air

  Sumber foto: KBS Word Pemerintah Korea Selatan telah mengumumkan pemberlakuan hari berkabung nasional sebagai bentuk penghormatan terhadap...

Minggu, 25 Desember 2022

Hari Natal 2022, Presiden Jokowi menghadiri dua Gereja di Bogor.

Presiden Jokowi menghadiri perayaan Natal 2 Gereja di Kota Bogor ( Sumber: Instagram.com/Jokowi)


Jakarta -  Presiden Joko Widodo di dampingi Wali Kota Bogor Bima Arya, meninjau langsung pelaksanaan Ibadah natal di dua Gereja Kota Bogor yaitu Gereja Protestan Indonesia bagian barat (GPIB) jemaat Zebaoth dan Greja Katedral Bogor, Minggu (25/12)

Dalam Unggahannya, Jokowi ditemani oleh Wali Kota Bogor dan beberapa pimpinan Gereja terlihat sedang menyampaikan pidatonya langsung didepan para jemaat yang hadir.

“Saya senang melihat saudara-saudara umat Kristiani larut dalam sukacita dan berbahagia menyambut Natalan tahun ini” Ujar Jokowi seperti dikutip dari laman media sosialnya, Minggu (25/12/22)

Vikaris jenderal Keuskupan Sekaligus Wakil Pimpinan Keuskupan Gereja Katedral Kota Bogor, Yohanes Suparto memgatakan banyak warga yang Bahagia melihat kehadiran Jokowi di Katedral Bogor siang hari ini.

"Kami sangat, sangat suprise, betapa bahagia, bahkan banyak umat yang sungguh mengalami kebahagiaan ketika Pak Jokowi masuk (ke dalam gereja), karena bagaimanapun juga ternyata Pak Jokowi orang yang selalu mau dekat dengan siapapun," kata Yohanes, dikutip dari detik.com

Kehadiran Jokowi ternyata memberikan semangat kepada umat kristiani  dan pesan yang disampaikan Jokowi sangat kuat dan berkesan bagi jemaat yang hadir.

Terakhir dalam unggahannya Jokowi menuliskan pesan agar kita terus mempererat persaudaraan dan kerukunan untuk kemajuan Negara Kesatuan Repulik Indonesia. 


Reporter : Fadia Ramadini
Redaktur :  Myra Putri Nur Aini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar