Berita Terkini

Makanan Halal Semakin Berkembang di Singapura

Singapura, 8 Januari 2024 - Industri makanan halal di Singapura terus mengalami perkembangan pesat, memberikan pilihan yang lebih luas bagi ...

Kamis, 02 November 2023

Perkembangan Fasilitas dan Informasi Terhadap Minat Kunjung Perpustakaan Universitas Nasional

 


Jakarta, 2 November 2023 - Keberadaan perpustakaan menjadi bagian penting bagi sebuah perguruan tinggi. Orang mengibaratkan jika perpustakaan sebagai jendela dunia. Di sanalah kita bisa mendapat segala macam informasi tentang pengetahuan yang dapat kita akses lewat buku atau jurnal-jurnal. Begitupun dengan Cyber Library Unas. Cyber Library Unas ini menyimpan banyak koleksi buku tercetak maupun digital dari berbagai bidang ilmu.

Perpustakaan Universitas Nasional didirikan oleh Pimpinan Universitas Nasional pada tahun 1970. Sejak berdiri hingga tahun 1973, Perpustakaan di Jl.Kalilio No. 17-19 Jakarta. Perpustakaan mengalami berbagai perpindahan, sehingga saat ini digabungkan kembali bersama induknya dalam satu ruang yang terletak di gedung baru yaitu cyber liberary unas. Cyber Library Unas di resmikan pada tahun 2021 bertempatkan gedung cyber auditorium di lantai dasar.


Menurut Yulia Zahra selaku staff Cyber Library Unas, Buku-buku dan literatur lainnya yang ingin dibaca bisa diakses langsung di perpustakaan dan di web resmi Cyber Library Unas.

"Untuk memasuki Cyber Library Unas ataupun meminjam buku, mahasiswa wajib mempunyai member terlebih dahulu, serta aktivasi dibagian sirkulasi dan akan di arahkan apakah mempunya member atau tidak" ujar Yulia, (02/11/2023).

Adapun jumlah koleksi fisik berupa buku di Cyber Library Unas hingga bulan November tahun 2023 mencapai 20.000 judul atau 30.000 eksemplar. Sementara koleksi elektronik atau digital dari Cyber Library Unas hingga bulan November tahun 2023 terdiri dari 20.000 judul , 700 judul E-Book yang dapat diakses melalui aplikasi Cyber Library Unas sendiri, 900 judul E-Journal yang dapat diakses melalui web kerjasama E-Journal tersebut.

"Kita kurang lebih 30.000 eksemplar kalau judul 20.000, untuk koleksi ebook nya 700 dan eksmplar 900 kita ada 3 platform terdiri kubuku , graha ilmu dan ada emeral itu seperti buku fisik. kalau mau masuk ke ke platform kubuku harus masuk ke dalam aplikasi nya" ujar Yulia, (02/11/2023).

Cyber Library Unas memaksimalkan layanannya dengan sistem otomasi perpustakaan, layanan terbuka, dan dipersiapkan menuju terciptanya perpustakaan online dimasa yang akan datang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar